kabarkito.com, Rapat Pleno Terbuka Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Rejang Lebong, akhirnya menetapkan tiga Pasangan Calon (Paslon) Putra yang akan maju dalam konstelasi pertarungan politik dalam Pemilihan Kepala Daerah atau Pilkada Rejang Lebong.
”Alhamdulillah ya, tadi kita saksikan sama-sama bahwa KPU Rejang Lebong telah melaksanakan tahapan yang krusial, pengundian dan penetapan nomor urut calon Bupati dan calon Wakil Bupati Rejang Lebong tahun 2024”ungkap Ketua KPU Ujang Maman, usai memimpin Rapat Pleno Senin 23 September 2024.